Rabu, Mei 21, 2025
Polres Bone

Galakka Himbauan Prokes Bhabinkamtibmas Laksanakan Sambang

tribratanews.sulsel.polri.go.id Untuk mencegah dan memutus mata rantai penyebaran virus corona covid 19 di binaannya, Bripka Rahmatullah Bhabinkamtibmas desa Tanah Tengnga rutin laksanakan sambang Door To Door System dan menyampaikan pesan kamtibmas kepada warga binaannya Rabu, 07/09/21.

Bhabinkamtibmas sebagai anggota Kepolisian yang mengemban fungsi preemtif Polri menjalin komunikasi dengan semua lapisan masyarakat salah satunya melalui giat rutin Sambang Desa / Door To Door System ke rumah-rumah warga binaan.

Melalui giat sambang ini di anggap efektif dan tepat sasaran untuk menyampaikan pesan-pesan keamanan, pesan persatuan maupun sosialisasi lainnya, dengan dilaksanakannya giat ini di harapkan kerjasama antar polisi dengan masyarakat dapat menjadi lebih baik lagi, menjaga situasi kamtibmas agar tetap aman dan kondusif serta tidak mudah percaya atau terpengaruh oleh berita hoax yang berkembang di masyarakat.

“Selain itu Bhabinkamtibmas Bripka Rahmatullah juga menyampaikan himbauan Protokol Kesehatan kepada masyarakat desa Tanah Tengnga agar tetap menerapkan Protokol Kesehatan dengan mempedomani 4M, Menggunakan Masker, mencuci Tangan dan menjaga jarak serta menghindari Kerumunan ” Ungkap Bripka Rahmatullah

Kapolsek Palakka Polres Bone Iptu Syamsuddin yang di temui di ruangan kerjanya menjelaskan, bahwa kehadiran Bhabinkamtibmas di desa binaan sangat di butuhkan untuk memberikan himbauan keamanan dan mengedukasi masyarakat agar taat dalam penerapan protokol kesehat an dalam upaya pemerintah untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona covid 19 di Kec. Palakka, Jelas Kapolsek.

Kami sangat mendukung kegiatan Bhabinkamtibmas yang selama pandemi virus corona covid 19 ini akatif memberikan informasi dan Himbauan tentang pentinya penerapan prokes, jelas salah seorang warga desa Tanah Tengnga yang tidak ingin namanya di publikasikan.
(19 Plk)

Himbauan penerapan prokes, Oleh Bhabinkamtibmas Polsek Palakka, Polres Bone Bripka Rahmatullah

Related Posts

1 of 11
error: Mohon maaf tidak bisa klik kanan !! Terima Kasih