Pangkajene ~ Dalam rangka Menciptakan Suasana Aman, lancar serta kondusif, Bhabinkamtibmas Kelurahan Mappasaile Briptu Adi Bangsawan,S.E mengawal dan monitoring Pelaksanaan penyaluran dana bantuan, BPNT dan PKH yang bertempat di Kantor Kelurahan Mappasaile Kecamatan Pangkajene Kabupaten Pangkep. Kamis(23/03/2023) Pagi.
Kapolres Pangkep AKBP ARI KARTIKA BHAKTI S.IK, M.P.K Melalui Kapolsek Pangkajene AKP Kamal,S.pdi mengatakan bahwa para Bhabinkamtibmas memantau pelaksanaan penyaluran BLT di wilayahnya.
Bhabinkamtibmas bersinergi dengan tiga pilar, memantau pelaksanaan penyaluran BPNT dan PKH di Kelurahan Mappasaile, “Ujarnya.
Ia menjelaskan, untuk Kelurahan Mappasaile Kecamatan Pangkajene ada 444 Keluarga Penerima Manfaat (KPM), masing ~ masing untuk, dan BPNT Rp 400.000 dan PKH triwulan ke 1 bervariatif.
“Pada kesempatan itu, Bhabinkamtibmas menyampaikan pesan kamtibmas dan himbauan waspada bencana alam, “sambungnya.
Dia menambahkan, dengan kehadiran Polri dilapangan dapat memastikan kegiatan berjalan lancar dan aman, serta sebagai bentuk dukungan terhadap Program Pemerintah untuk kesejahteraan rakyat, dalam mewujudkan Harkamtibmas yang kondusif.