Dalam upaya meningkatkan kemampuan berkomunikasi dan memahami dunia jurnalistik, sejumlah personil dari jajaran Polres Pangkep telah mengikuti Pelatihan Jurnalistik. diantarnya Bhabinkamtibmas Polsek Balocci Aipda Abd.Azis, Yang dilaksanakan Di Gedung Pertemuan Kantor dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kab.Pangkep Sabtu.(26/08/23).
Kegiatan ini merupakan hasil kerjasama antara Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) dan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pangkep.
Pelatihan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman lebih dalam mengenai prinsip-prinsip dasar jurnalistik, etika, dan teknik penulisan berita yang akurat dan berimbang. Dengan mengikuti pelatihan ini, para personil Polres Pangkep diharapkan dapat lebih efektif dalam menyampaikan informasi kepada publik, terutama dalam hal-hal yang berkaitan dengan tugas dan tanggung jawab mereka dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.
Kegiatan berlangsung selama beberapa hari dan melibatkan narasumber dari kalangan wartawan berpengalaman serta praktisi jurnalistik. Peserta pelatihan aktif mengikuti sesi-sesi diskusi, simulasi penulisan berita, dan praktik langsung dalam meliput kegiatan terkait.
Kapolres Pangkep, AKBP Ari Kartika Bhakti S.I.K M.K.P Melalui Kasi Humas Polres Pangkep AKP Imran S.H mengapresiasi kerjasama antara PWI dan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pangkep dalam menyelenggarakan pelatihan ini. Beliau berharap bahwa ilmu yang diperoleh oleh personil Polres Pangkep dapat diimplementasikan dengan baik dalam melaksanakan tugas-tugas mereka sehari-hari, sehingga informasi yang disampaikan kepada masyarakat dapat lebih akurat, jelas, dan dapat dipercaya.