Tribratanews.sulsel.polri.go.id – Kapolda Sulsel Irjen Pol Drs Umar Septono, SH, MH, menghadiri secara langsung kegiatan Serah Terima Jabatan Gubernur Sulawesi Selatan, dari Pj Gubernur Sulsel Dr. Sumarsono, M.DM kepada Gubernur Sulsel Prof. DR. Ir. H. M. Nurdin Abdullah, M.Agr.
Kegiatan tersebut diselenggarakan di Ruang Pola (Gedung B Lantai II Kantor Gubernur Sulawesi Selatan, Jln. Jend. Urip Sumohardjo No. 269 Makassar, pada Jum’at (07/09) Pukul 08.30 Wita.
Selain Kapolda Sulsel, hadir pula Anggota DPR RI beserta seluruh unsur Forkopimda provinsi Sulawesi Selatan.
Setelah kegiatan usai, kegiatan dilanjutkan dengan serah terima ketua PKK Provinsi dari Ny. Dra. Trirahayu Soni Sumarsono kepada ketua PKK yang baru.