Ma’rang, Pangkep-Personel Polsek Ma’rang Polres Pangkep melalui SPKT Aiptu Muh Yusri, S.H., bersama Bhabinkamtibmas Aipda Wahyuddin melaksanakan patroli dialogis dan sambang di kediaman Anggota DPRD Kabupaten Pangkep dari Fraksi PDIP Bapak Abd. Rasid, S.Pd., di Kampung Gellenge Kelurahan Ma’rang Kecamatan Ma’rang Kabupaten Pangkep, pada Selasa (13/08/2024).
Dalam kesempatan itu, Bhabinkamtibmas Aipda Wahyuddin menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas antara lain, menjelang pelaksanaan Pilkada serentak tahun 2024, agar warga selalu mengedepankan kerukunan dan persatuan antara warga walau beda pilihan.
Kapolsek Ma’rang Iptu Hj. Rahmania, S.Sos., mengapresiasi inisiatif yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Aipda Wahyuddin. Ia menegaskan bahwa kegiatan Sambang adalah salah satu cara efektif untuk mendekatkan Polisi dengan Masyarakat serta memperkuat komunikasi dan kerjasama dalam menjaga keamanan. “Kegiatan seperti ini akan terus kami lakukan secara rutin. Kami ingin memastikan bahwa Masyarakat merasa aman dan nyaman dengan kehadiran Polisi di tengah-tengah mereka serta mengajak masyarakat untuk menyukseskan pilkada serentak 2024,” ujar Kapolsek Ma’rang.
