Kamis, Mei 1, 2025
Polrestabes Makassar

Safari Subuh, Kapolrestabes Makassar : Saling Menghormati di Tengah Perbedaan

Tribratanews.sulsel.polri.go.id – Makassar – Kapolrestabes Makassar, Kombes Pol Dr. Mokhamad Ngajib, SIK, MH, melaksanakan kegiatan rutin Safari Subuh pada Kamis (07/12/2023). Kali ini, kegiatan tersebut digelar di Masjid Darut Taqwa, Jalan Teluk Bayur Maccini Sombala Tamalate Makassar.

Dalam kegiatan tersebut, Kapolrestabes Makassar didampingi oleh Akbp Darminto, S. Sos (Kabag Ops), Akbp Baharuddin, SE.,MM (Kasat Samapta), Kompol H. Supriyadi (Kasi Propam), Akp Wahiduddin (Kasi Humas), serta Kapolsek Tamalate Akp Aris Sumarsono beserta jajarannya.

“Pentingnya hidup bertetangga dengan rukun serta saling menghormati, dan saling menghargai satu sama lain agar senantiasa tercipta rasa aman dan kondusif,” ucap Kapolrestabes Makassar.

Kapolrestabes Makassar juga menyampaikan pentingnya sikap saling menghormati di tengah perbedaan, terutama menjelang pesta demokrasi pemilu tahun 2024 yang sudah memasuki tahap kampanye.

“Walaupun berbeda pilihan dan berbeda warna, kami dari pihak kepolisian khususnya Polrestabes Makassar menghimbau kepada masyarakat untuk saling menghormati satu sama lain agar selama tahapan pelaksanaan pesta demokrasi tahun 2024 di Kota Makassar tetap terjaga, aman, dan kondusif,” ucap Kombes Pol Mokhamad Ngajib.

Usai memberikan imbauan kamtibmas, dilanjutkan dengan sesi curhat Subuh, di mana Kapolrestabes Makassar memberikan kesempatan kepada warga untuk memberikan masukan atau kritikan terkait kamtibmas dan kinerja kepolisian, khususnya jajaran Polrestabes Makassar.

Tidak hanya itu, kegiatan ini dilanjutkan penyerahan paket kebutuhan pokok kepada jamaah Masjid Darut Taqwa yang membutuhkan, menunjukkan kepedulian dan keterlibatan langsung pihak kepolisian dalam mendukung kehidupan masyarakat setempat. Semoga kegiatan seperti ini dapat meningkatkan hubungan harmonis antara kepolisian dan masyarakat Makassar.

Related Posts

1 of 32
error: Mohon maaf tidak bisa klik kanan !! Terima Kasih