Tribratanews.sulsel.polri.go.id – Pengamanan Shalat Jumat di setiap Masjid merupakan salah satu tugas rutin yang dilakukan oleh Polwan Polres Bone, kegiatan pengamanan ini dimaksudkan untuk memberikan rasa aman kepada warga yang sedang melaksanakan ibadah.
Bukan hanya pengamanan yang dilakukan, namun ada hal lain yang dilakukan oleh para Polwan tak lain adalah membagikan nasi dos kepada warga usai Shalat Jumat dan pekan ini sebanyak 500 Nasi Dos habis terbagi di dua masjid, Jumat (27/7/18).
Kegiatan ini di laksanakan sebagai wujud kepedulian terhadap warga dan juga sebagai ajang silaturrahim antara Polri dan masyarakat dan ini merupakan salah satu bukti bahwa Polri disamping sebagai penegak hukum, juga sebagai pelindung, pelayan, dan pengayom bagi masyarakat.
Kapolres Bone AKBP Muhammad Kadarislam Kasim, SH, S.IK, M. Si mengatakan bahwa hal ini merupakan salah satu program Polres Bone sekali seminggu yaitu setiap hari Jumat dan sangat bersyukur karena hari ini masih bisa berbagi dan bersilaturrahim dengan warga.
“Kami sangat bersyukur kepada Allah SWT, hari ini kita masih bisa berbagi dengan warga, dan ini merupakan wujud kepedulian kita kepada masyarakat,”tutur Kapolres Bone.
Di samping berbagi, personil Polwan ini tak lupa menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada warga untuk tetap menjaga keamanan dan ketertiban. (Humas Polres Bone)