Tribratanews.sulsel.polri.go.id – Makassar, Polsek Biringkanaya Polrestabes Makassar melaksanakan kegiatan Vaksinasi Massal Covid-19 yang digelar di New Dafest – Daya, Kecamatan Biringkanaya kota Makassar, Selasa (29/6/2021). Pantauan media terlihat antusias masyarakat mengikuti kegiatan Vaksinasi terbukti sebelum kegiatan Vaksinasi dimulai, masyarakat sudah datang di lokasi Vaksinasi.
Saat kegiatan Vaksinasi berlangsung, sekali – kali Kapolsek Biringkanaya Kompol Rujiyanto Dwi Poernomo, SH.,S.IK dan personilnya menghimbau peserta Vaksin untuk tidak berkerumun demi mencegah timbulnya klaster baru.
” Tolong, bapak ibu yang telah divaksin, apabila sudah 15 menit setelah divaksin dan tidak ada keluhan sesegera mungkin meninggalkan lokasi “, himbau kapolsek kepada peserta Vaksinasi.
Saat dikonfirmasi di selah kegiatan Vaksinasi, Kapolsek Biringkanaya Kompol Rujiyanto Dwi Poernomo, SH.,S.IK mengungkapkan ” Antusias warga mengikuti kegiatan Vaksinasi kali ini sangat tinggi, meskipun kita sudah melibatkan tim dari 5 Puskesmas yang ada di Kecamatan Biringkanaya, sehingga kita meminta bantuan Biddokkes Polda Sulsel untuk bersinergi melayani animo masyarakat untuk divaksin “, ungkapnya.
Lebih lanjut, Kompol Rujiyanto Dwi Poernomo, SH.,S.IK mengungkapkan ” Nantinya bagi masyarakat yang belum divaksin dalam kegiatan ini, dapat mengikuti kegiatan Vaksinasi di Gerai Vaksin Polsek Biringkanaya”, tutupnya.
Tercatat, dalam kegiatan Vaksinasi Massal kali ini, sebanyak 1314 warga berhasil divaksin sedangkan 90 warga batal tervaksin dengan alasan medis.
(Humas Polsek Biringkanaya Polrestabes Makassar Polda Sulsel)