Rabu, Februari 19, 2025

Pelantikan dan Pengukuhan DPD Sekat-RI Sulsel, Ini Kata Kabid Humas

Tribratanews.sulsel.polri.go.id – Kabid Humas Polda Sulsel Kombes Pol Ibrahim Tompo menghadiri pelantikan dan pengukuhan DPD Serikat Wartawan Media Online Republik Indonesia (Sekat-RI) Sulsel periode tahun 2019-2025 di Warkop CCR Jalan Toddopuli Raya Makassar, Sabtu (07/12/19).

Kombes Pol Ibrahim Tompo menyampaikan apresiasinya terhadap penyelenggaraan kegiatan ini, “Organisasi cukup bagus untuk dikembangkan karena dapat memberikan berita kepada maasyarakat,” ucapnya saat memberi sambutan.

Ia (Kabid Humas) berharap agar para hadirin dapat terus menyambung tali  silaturahmi antar sesama media agar semua bisa saling berbagi berita positif untuk informasi masyarakat, “Jangan sampai putus tali silaturahmi,” lanjutnya.

Terakhir Kombes Pol Ibrahim Tompo mengucapkan selamat kepada anggota baru yang dilantik, “Selamat atas pelantikan DPD Sekat-RI dan anggota-anggota baru yang telah dilantik,” tutup mantan Kabid Humas Polda Sulut ini.

Sementara itu Ketua Umum Sekat-RI Sulsel Muhamammad Iqbal Salim dalam sambutannya mengungkapkan rasa terima kasihnya atas kehadiran Kabid Humas Kombes Pol Ibrahim Tompo.

Related Posts

1 of 1,631
error: Mohon maaf tidak bisa klik kanan !! Terima Kasih