Tribratanews.sulsel.polri.go.id – Dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara ke-75, Polsek Somba Opu melaksanakan gelar korvey dihalaman kantor Polsek Somba opu Polres gowa yang di hadiri Kapolsek dan para Perwira serta seluruh personil pagi ini. Rabu (09/06) pagi.
Kapolsek Somba opu Kompol Abdul Rasjak S.Sos., MH, terjun langsung memimpin giat korvey bersama anggotanya dengan penuh semangat
Tampak personil gotong royong, bahu membahu melakukan pembersihan dilingkungan Polsek baik dalam ruangan maupun diluar ruangan, termasuk mengecat dinding Mushollah dan membenahi paving blok tempat parkir barang bukti serta membersihkan rumput yang mulai tumbuh.
Kapolsek Somba opu Kompol Abdul Rasjak S.Sos., MH, saat di konfirmasi di tempat, mengatakan bahwa kegiatan korvey ini selain menyambut Hari Bhayangkara juga diharapkan melalui kegiatan ini dapat menjadi sarana untuk memupuk kebersamaan dan kekompakan antar Personil. terang Kapolsek.
Dijelaskan pula oleh Kapolsek bahwa segala kegiatan maupun aktifitas dalam bentuk apapun tetap jalankan dan terapkan protokol kesehatan yakni mematuhi 3M (Mencuci tangan, Memakai Masker dan Menjaga jarak). tutupnnya.
(Humas Polres Gowa Polda Sulsel)