PANGKEP— Pastikan pelaksanaan vaksinasi berjalan lancar dan aman. Kapolres Pangkep memantau langsung vaksinasi tahap dua di Aula Kampus Politani Pangkep, Rabu (7/7/2021).
Dalam vaksinasi itu, kedatangan Kapolres Pangkep itu diterima langsung Direktur Politani Pangkep, Dr Darmawan.
“Alhamdulillah pelaksanaan vaksinasi berjalan lancar. Ini untuk tahap kedua yang berlangsung di Kampus Politani,” jelasnya.
Pelaksanaan vaksinasi di kampus Politani itu juga dihadiri jajaran personel Polsek Mandalle. Untuk memastikan vaksinasi berjalan lancar dan aman bagi masyarakat dan dosen dan mahasiswa yang divaksin.